Beberapa bulan terakhir ini banyak video yang diunggah ke Instagram dan Vine dengan watermark VivaVideo. Nah, sebetulnya apa itu VivaVideo? Mengapa saat ini banyak pengguna media sosial, khususnya Instagram, menggunakan aplikasi tersebut? Bagaimana cara menggunakan VivaVideo? Yuk, temukan jawabannya di sini.
Selama ini, orang menganggap bahwa tidak ada aplikasi editing video yang mudah dan bisa digunakan oleh orang awam. Namun, anggapan tersebut musnah dengan sendirinya semenjak ada VivaVideo. Ini adalah aplikasi editing video yang memampukan Anda untuk membuat storyboard, slow motion, dan membuat video berisi sliding foto. Akan tetapi, penggunaan aplikasi VivaVideo tidak sesulit yang Anda bayangkan. Bahkan, orang awam pun bisa menggunakan aplikasi yang serbaguna ini.
Tentang VivaVideo
VivaVideo adalah sebuah aplikasi besutan QuVideo Inc. yang sangat mudah digunakan. Anda bisa menambahkan berbagai efek untuk menciptakan sebuah video yang spesial. Tak perlu khawatir tentang cara menggunakannya karena aplikasi yang satu ini memiliki interface yang mudah. Selain menambahkan beberapa efek ke video yang sedang diedit, Anda pun dapat menambahkan teks atau stiker ke video tersebut.
Sampai dengan saat ini, aplikasi VivaVideo sudah diinstall sebanyak lebih dari 100 juta kali oleh pengguna Android. Bahkan, di Play Store aplikasi yang satu ini sudah mendapat rating 4,5. Dengan kata lain, VivaVideo adalah aplikasi mudah yang membuat Anda bisa menjadi sutradara atas video yang ingin Anda unggah di media sosial atau sekedar dijadikan koleksi pribadi.
Cara Download dan Install Aplikasi VivaVideo
Sebelum kita membahas tentang cara menggunakan VivaVideo, kita perlu memiliki aplikasi ini di smartphone terlebih dahulu. Jika Anda belum mempunyai aplikasi ini, maka simak cara download dan install aplikasi VivaVideo ini di Android:
- Masuk ke dalam Google Play Store
- Cari aplikasi VivaVideo
- Pilih aplikasi yang bernama VivaVideo: Free Video Editor yang dikembangkan oleh QuVideo Inc.
- Tekan tombol “Install”, lalu biarkan aplikasi ini terinstall secara otomatis di smartphone Anda
Perlu Anda ketahui bahwa VivaVideo tersedia dalam versi gratis dan versi Pro yang mengharuskan Anda untuk membayar. Di versi gratis saja sebenarnya Anda sudah bisa memanfaatkan berbagai fitur yang tersedia. Akan tetapi, tentu saja di fitur Pro akan ada lebih banyak efek dan fitur yang akan membuat video Anda menjadi lebih baik.
Selain itu, dengan mengedit video menggunakan VivaVideo, Anda harus menerima keberadaan watermark “VivaVideo” di setiap video yang telah diedit. Anda tidak bisa menghilangkan watermark ini kecuali Anda memakai VivaVideo Pro. Di versi Pro ini tidak ada lagi watermark “VivaVideo” yang biasa terletak di sebelah kanan bawah video.
Cara Menggunakan VivaVideo untuk Editing Standar
Manfaat VivaVideo untuk mengedit video agar hasilnya tampak lebih baik memang sudah dirasakan oleh banyak orang. Akan tetapi, masih ada beberapa pengguna ponsel Android yang mungkin belum memahami cara menggunakan VivaVideo untuk editing standar. Oleh karena itu, Carisinyal akan memberikan beberapa panduan agar Anda bisa memanfaatkan aplikasi VivaVideo ini dengan baik.
Pertama, pilih video yang ada di galeri ponsel Anda. Setelah itu, Anda bisa memotong video dengan durasi yang Anda inginkan. Jika video Anda berdurasi 5 menit, potong menjadi 1 menit apabila Anda ingin mengunggah video ini di Instagram. Di samping itu, pengguna aplikasi ini juga bisa mengedit ukuran frame dan posisi fokus pada titik yang diinginkan menggunakan VivaVideo.
Setelah itu, Anda bisa memilih filter yang bisa ditempatkan sebagai intro maupun outro video. Filter ini akan memberikan sentuhan profesional pada hasil editing video Anda. Tak hanya itu saja, jika tidak ingin menggunakan filter khusus, Anda dapat menambahkan musik favorit, teks, dan stiker ke video Anda.
Cara Membuat Video Foto pada VivaVideo
Ketika Anda sudah mengetahui cara mengoperasikan VivaVideo secara standar, mungkin Anda ingin mencoba editing yang sedikit berbeda. Misalnya, Anda ingin membuat video berisi foto-foto yang ada di galeri Anda. Cara membuat video di VivaVideo yang berisi kumpulan foto cukup mudah. Anda bisa memulai editing storyboard ini dengan memilih beberapa foto yang ingin dibuat video dari galeri ponsel Anda.
Kemudian, tambahkan musik, filter, transisi, dan stiker untuk membuat video foto ini jadi nampak profesional dan lebih baik. Cara menggunakan VivaVideo untuk membuat sliding foto ini hampir sama ketika Anda mengedit video secara standar. Setelah menambahkan teks, stiker, dan transisi, Anda bisa membagikan hasil editing video ini ke Instagram, Vine, Facebook, atau Twitter.
Keunggulan VivaVideo Dibanding Aplikasi Lain
Dewasa ini, Anda bisa menemukan puluhan aplikasi editing video di Play Store. Namun, mengapa Carisinyal menyarankan VivaVideo untuk Anda? Hal tersebut dikarenakan aplikasi VivaVideo memiliki beberapa keunggulan yang menguntungkan dibanding aplikasi sejenis lainnya. Berikut adalah beberapa keunggulan dari VivaVideo:
- Pilihan Terbaik untuk Storyboard
Apa itu storyboard? Mungkin beberapa di antara Anda belum mengetahui apa itu storyboard. Nah, storyboard adalah sebuah video yang berisikan dialog atau teks di dalamnya sehingga nampak seperti komik yang sedang berjalan. VivaVideo adalah aplikasi terbaik untuk menghasilkan video storyboard karena terdapat berbagai macam pilihan kotak dialog dengan berbagai bentuk yang bisa ditempatkan dengan mudah di video yang sedang diedit.
- Cara Mengoperasikan VivaVideo Sangat Mudah
Salah satu hal mengapa aplikasi ini sudah dipilih oleh ratusan juta pengguna ponsel pintar adalah karena cara menggunakan VivaVideo sangat mudah. Bahkan, orang yang awam terhadap dunia editing foto dan video pun bisa menggunakan aplikasi ini. Tak hanya itu saja, VivaVideo juga menjadi aplikasi yang paling banyak dipakai untuk mengedit video yang akan diupload di Instagram.
- Versi Gratis yang Kaya Fitur
Jika Anda masih bertanya-tanya mengapa VivaVideo dipercaya oleh ratusan juta orang? Hal ini disebabkan karena VivaVideo bisa didapatkan secara gratis. Versi gratis dari aplikasi ini sudah kaya akan fitur yang menarik sehingga tidak masalah jika Anda tidak ingin melakukan upgrade ke versi Pro. Kekurangan dari versi gratis ini hanya adanya watermark yang tampak di hasil video yang sudah diedit.
- Bisa Mengganti Suara Asli Video
Video yang tersimpan di galeri Anda memiliki kualitas suara yang buruk? Tak masalah karena dengan menggunakan VivaVideo Anda bisa mengganti suara asli yang terdapat di video dengan musik lain yang terdapat di galeri Anda. Bahkan, Anda bisa menyematkan lagu favorit Anda ke dalam video.
Demikian ulasan lengkap dari Carisinyal mengenai cara menggunakan VivaVideo di perangkat Android berikut dengan keunggulan dari aplikasi ini. Kehadiran VivaVideo emang sangat menguntungkan, terutama bagi Anda yang aktif mengunggah video di media sosial, tetapi Anda tidak ingin tampilan video tersebut nampak biasa-biasa saja.